Rabu 12 May 2021 09:49 WIB

Natasha Wilona Putuskan Berhenti Main Sinetron, Ada Apa?

Natasha Wilona Putuskan Berhenti Main Sinetron, Ada Apa?

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Natasha Wilona.
Natasha Wilona.

VIVA – Nama Natasha Wilona tak diragukan lagi dalam dunia seni peran. Sejumlah sinetron dan film diperankan oleh mantan kekasih Verrel Bramasta itu.

Meski masih mencintai dunia sinetron, namun Wilona untuk sementara berhenti demi penyegaran. Hal itu dia ungkapkan lewat kanal Youtube Boy William belum lama ini. 

Dunia sinetron telah membawa pamornya melejit tinggi. Namun Wilona, begitu sapaannya, bakal hengkang dari ranah tersebut.

Simak ke halaman selanjutnya untuk mengetahui alasan Natasha Wilona tidak lagi bermain sinetron.

"Jadi emang di tahun ini, sejak Januari kan aku baru off banget sinetron aku," kata Wilona.

Wilona memilih untuk melebarkan sayapnya lewat platform lain.

"Aku emang lagi fokus banyak ambil original series atau series-series buat web," ujar Wilona melanjutkan.

"Ya udah pasti aku suka (main sinetron), karena kalau enggak aku enggak mungkin bertahan ngelakuin itu bertahun-tahun," ucap Wilona.

Gadis berkulit putih itu beralasan ingin mencoba sesuatu yang berbeda. Dia ingin mencari suasana baru. Menurutnya, sembilan tahun di dunia sinetron sudah cukup. Dia ingin mencoba peruntungan di ranah lain.

"Cuma aku ngerasa setelah hampir 9 tahun aku berkarier di sinetron, kayaknya udah saatnya aku harus move out gitu lho," ujar Wilona.

"Aku harus mulai pelan-pelan, mencoba sesuatu yang baru juga. Satu-satunya cara adalah dengan series, dengan main sesuatu yang berbeda, lebih terkonsep, lebih akting pastinya, lebih diasah kemampuan," kata dia menjelaskan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement