Jumat 13 May 2022 13:12 WIB

Sutradara dan Pemain Srimulat Hadapi Kesulitan Saat Syuting

Kurangnya sumber yang akurat membuat sutradara sulit memilih pesan untuk penonton.

Sutradara dan para pemain film Srimulat: Hil yang Mustahal mengalami kesulitan saat menjalani syuting film tersebut. (ilustrasi)
Foto: istimewa
Sutradara dan para pemain film Srimulat: Hil yang Mustahal mengalami kesulitan saat menjalani syuting film tersebut. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sutradara film Srimulat: Hil yang Mustahal Fajar Nugros mengaku mengalami tantangan dan kesulitan saat menjalani proses pembuatan film tersebut. Utamanya, dalam mencari sumber yang akurat mengenai Srimulat.

Namun untungnya, anak dari pendiri Srimulat yakni Eko mendampingi proses pembuatan syuting Srimulat: Hil yang Mustahal. "Negara kita kesadaran dokumentasinya kurang. Era sekarang baik. Jadi source-nya kurang. Untung saksi hidup (Eko, pendiri Srimulat) ada di samping saya. Jadi saya tahu apa yang mau diambil," jelas Fajar saat dijumpai di Jakarta Selatan, Kamis (12/5/2022).

Baca Juga

Kurangnya sumber yang akurat membuat Fajar kesulitan memilih pesan seperti apa yang akan diberikan kepada penonton, dan siapa saja karakter yang akan diangkatnya. Tak hanya sang sutradara, para pemain seperti Morgan Oey juga merasakan berbagai tantangan saat melakoni film tersebut.

Morgan Oey yang berperan sebagai Paul mengatakan bahwa pengambilan gambar adegan sakral merupakan hal yang tak terlupakan karena menurutnya cukup sulit untuk dilakukan. "Ada satu scene sakral yang ketunda terus tapping-nya. Karena scene sakral itulah mungkin jadinya paling diinget. Karena ada aja kendalanya. Mau take yang itu, hujan. Ganti scene, enggak hujan. Tapi mau ambil yang itu lagi, hujan lagi," ujar Morgan.

Kendati demikian, Morgan tidak menjelaskan secara detail scene mana yang merupakan scene sakral dari film itu. Di sisi lan, Zulfa Maharani juga mengaku merasa kesulitan saat berperan sebagai Nunung dalam film Srimulat: Hil yang Mustahal". Bahkan pada hari pertama syuting, dirinya mengalami asam lambung lantaran merasa stres.

"Hari pertama itu aku (alami) asam lambung, sakit kepala. Lumayan stres karena suka tiba-tiba 'Nunung ngomong ini ya'. Beliau (Fajar Nugros) suka nambah-nambahin saja. Rasanya kayak pertama kali masuk sekolah, harus adaptasi," kata Zulfa.

Film Srimulat: Hil yang Mustahal akan dibagi menjadi dua babak. Babak pertama dari film tersebut akan tayang di bioskop mulai 19 Mei 2022.

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement