Rabu 07 Mar 2012 16:52 WIB

Setelah Shalat Istikharah, Dede Yusuf Daftar Calon Gubernur dari Demokrat

Dede Yusuf
Foto: Republika
Dede Yusuf

REPUBLIKA.CO.ID,  BANDUNG  --  Wakil Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf mengambil formulir pendaftaraan bakal calon gubernur dari internal Partai Demokrat Jawa Barat, di Kantor DPD Partai Demokrat Jawa Barat, Jalan Maskumambang Kota Bandung, Rabu sore.

"Kelihatannya yang mana (sambil memperlihatkan map yang berisi formulir pendaftaraan untuk bakal calon gubernur Jawa Barat dari internal Partai Demokrat, kepada wartawan," kata Dede Yusuf kepada wartawan, di hadapan Ketua Tim Penjaringan Calon Gubernur/Wakil Gubernur dari Internal Partai Demokrot Jawa Barat, Didin Supriadin.

Adapun nomor urut formulir calon gubernur Jawa Barat yang diambil oleh Dede Yusuf dari Tim Penjaringan Calon Gubernur/Wakil Gubernur dari Internal Partai Demokrat ialah nomor tujuh. Ketika ditanyakan alasan mengapa dirinya mengambil formulir di hari terakhir pendaftaraan, Dede Yusuf menuturkan hal tersebut dilakukan setelah dirinya melakukan istikharah.

"Ini kan hasil istikharah. Mudah-mudahan bersama Partai Demokrat, saya bisa membangun Jawa Barat," ujar dia. Dikatakannya, pengambilan formulir dilakukan setelah dia selesai menjalankan tugas-tugasnya sebagai seorang Wakil Gubernur Jawa Barat.

Menurut dia, mengambil formulir tersebut demi mengikuti mekanisme penjaringan Partai Demokrat Jawa Barat. Sementara itu, Ketua Tim Penjaringan Calon Gubenur/Wakil Gubernur dari Internal Partai Demokrat Jawa Barat Didin Supriadin, menuturkan, hari ini merupakan hari terakhir pengambilan formulir penjaringan yang sudah dibuka sejak 1 Maret 2012.

"Jadi dengan adanya Pak Dede Yusuf mengambil formulir, jadi sudah ada tujuh orang yang mendaftar di penjaringan ini," kata Didin.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement

Rekomendasi

Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement