REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kini masyarakat Indonesia bisa menggunakan aplikasi dompet digital DANA sebagai opsi pembayaran ritel ketika mereka mengunjungi Singapura.
Pengguna DANA dapat melakukan pembayaran di merchant Singapura melalui QR NETS. Sebaliknya, masyarakat Singapura yang mengunjungi Indonesia juga dapat melakukan pembayaran di merchant DANA melalui QRIS.
CEO & Co-Founder DANA Indonesia Vince Isawara mengatakan, DANA berterimakasih kepada Bank Indonesia. Sebab terus mempercayakan DANA sebagai dompet digital pertama yang jadi peserta peluncuran implementasikan perdana QR Cross Border di tiga negara berturut-turut, yaitu Thailand, Malaysia, dan kini Singapura.
"Dalam menghadirkan pembayaran lintas negara ini, DANA telah menyiapkan keamanan berlapis dan memastikan kemudahan serta kenyamanan bertransaksi digital," kata Vince, dalam keterangannya, dikutip Sabtu (18/11/2023).
Tidak hanya itu, ekosistem terbuka yang dimiliki DANA, disebut akan membuka kesempatan bagi banyak UMKM yang telah menjadi mitra, untuk mendapatkan perhatian wisatawan mancanegara dan meningkatkan transaksinya di kemudian hari. DANA menyediakan pembayaran dan layanan keuangan secara digital yang terus diperluas aksesnya bagi seluruh Masyarakat Indonesia.
Dalam aspek keamanan, DANA menggunakan teknologi berlapis dan terdepan di kelasnya. Misalnya, DANA menggunakan metode pengamanan bertransaksi yang beragam mulai dari PIN, OTP, hingga autentikasi wajah yaitu DANA VIZ. DANA juga memiliki sertifikasi keamanan global seperti sertifikasi ISO 27001:2013 yang mencakup perlindungan terhadap keamanan data pelanggan dan PCI-DSS (Payment Card Industry Data Security Standard) untuk pembayaran menggunakan kartu.