Senin 22 Jan 2024 07:38 WIB

BSI Optimalisasi Layanan Pembayaran Zakat

BSI memudahkan nasabahnya membayar zakat.

Red: Erdy Nasrul
Petugas melayani nasabah di Kantor Cabang BSI KC Mayestik, Jakarta.
Foto: Dok Republika
Petugas melayani nasabah di Kantor Cabang BSI KC Mayestik, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus melakukan optimalisasi layanan Zakat, Infaq, Sedekah, dan Wakaf ( Ziswaf) melalui kanal digital di BSI Mobile.

SEVP Digital Banking BSI, Saut Parulian Saragih mengatakan bahwa masyarakat sudah mulai mengenal untuk membayar zakat melalui kanal digital.

Baca Juga

"Sepanjang tahun lalu, transaksi didominasi oleh transaksi di channel BSI Mobile, ATM dan QRIS. Melihat perkembangan tersebut, perseroan terus menggenjot aktivasi melalui berbagai fitur yang memfasilitasi masyarakat berdonasi dan ber-Ziswaf di BSI Mobile," kata Saut Parulian di Jakarta, Senin.

Dalam program Ziswaf antara lain donasi anak yatim, donasi bencana, donasi kemanusiaan seperti Palestina, donasi pendidikan, donasi pembangunan masjid hingga donasi untuk guru ngaji.