Jumat 17 May 2024 15:52 WIB

Cerita Epi, Juru Parkir Liar yang Kini Bergelut dengan Rasa Was-Was Terjaring Razia Dishub

Epi mengaku dua kali terjaring razia dan harus merogoh Rp 1 juta untuk keluar.

Rep: Eva Rianti/ Red: Agus raharjo
Tim gabungan saat melakukan penertiban juru parkir liar yang berada di minimarket Kawasan Bungur, Senen, Jakarta, Rabu (15/5/2024).
Foto:

Epi pun mengungkapkan harapannya pada Pemprov Jakarta atas razia jukir liar yang saat ini tengah dimasifkan Dishub DKI bersama jajaran gabungan seperti Satpol PP dan lain-lain. Harapannya agar tidak perlu dilakukan razia atau semacamnya kepada para jukir liar. Sebab, itu merupakan salah satu mata pencaharian mereka.

“Saya mah jujur, jangan ada apa-apa. Biarlah, orang yang lebih rendah itu kasian. Kayak gini di pinggir jalan dikejar-kejar, suruh geser sana, geser sini, kan capek,” tuturnya.

Sebelumnya diketahui, Dishub Jakarta mencatat sebanyak 127 juru parkir (jukir) liar di berbagai titik di Jakarta telah dijaring dalam kegiatan razia. Data itu merupakan akumulasi pada dua hari pertama pengadaan razia yakni pada Rabu (15/5/2024) hingga Kamis (16/5/2024). 

“Total juru parkir liar yang ditindak tanggal 15 Mei sampai dengan 16 Mei 2024 127 juru parkir liar,” kata Kepala Dishub Jakarta Syafrin Liputo dalam keterangannya, Jumat (17/5/2024). 

Jumlah jukir liar yang dijaring pada Rabu (15/5/2024) berjumlah 55 orang di 45 titik minimarket di Jakarta. Sedangkan pada Kamis (16/5/2024) sebanyak 72 orang jukir liar di 66 titik di seluruh Jakarta. 

Dishub Jakarta akan melakukan penertiban secara rutin selama sebulan sejak Rabu (15/5/2024). Selama penertiban ini, para jukir liar yang dirazia hanya akan dibina nantinya untuk bisa memiliki keahlian lain selain jukir liar. Namun, setelah sebulan penertiban, nantinya jukir liar yang masih bandel bisa dikenai sanksi hingga mencapai Rp20 juta. Hal itu berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement