Rabu 12 Jun 2024 08:07 WIB

Horor Allah Mengazab Kaum Tsamud: 144 Juta Pasukan Diperlakukan Begini

Allah mengazab siapapun yang Dia kehendaki, termasuk Kaum Tsamud

Red: Erdy Nasrul
Madain Saleh
Foto:

Di tengah kebesaran pengaruh dakwah Nabi Sholeh, ternyata tidak semua Kaum Tsamud mengikuti dakwahnya. Mereka iri dengki dengan menganggap dakwah Nabi Sholeh mengancam keberlangsungan Kaum Tsamud. 

Secara diam-diam, mereka merencanakan hal yang paling membahayakan keberlangsungan Kaum Tsamud, yaitu penyembelihan unta mukjizat Nabi Sholeh. Unta yang keluar dari bukit bebatuan. “Lalu bagaimana dengan azab yang nanti akan muncul akibat menyembelih unta tersebut?” tanya seseorang di antara mereka. Kemudian dijawab, azab itu akan dihadapi bersama. Semua kabilah bersatu dan lawan azab tersebut, pasti menang. Begitu keyakinan dan optimisme mereka.

Maka di tengah malam, mereka jalankan rencana tersebut. Diam-diam mereka sembelih itu unta. Unta dibaringkan dan disembelih. Darahnya mengalir dan matilah dia.

Keesokan harinya, orang-orang terkejut menyaksikan unta tersebut sudah tersembelih dan tak lagi bernyawa. 

Ayat berikut ini menjelaskan apa yang terjadi setelah itu:

فَعَقَرُوهَا فَقَالَ تَمَتَّعُوا۟ فِى دَارِكُمْ ثَلَٰثَةَ أَيَّامٍ ۖ ذَٰلِكَ وَعْدٌ غَيْرُ مَكْذُوبٍ

fa ‘aqarụhā fa qāla tamatta’ụ fī dārikum ṡalāṡata ayyām, żālika wa’dun gairu makżụb

Mereka membunuh unta itu, maka berkata Shaleh: “Bersukarialah kamu sekalian di rumahmu selama tiga hari, itu adalah janji yang tidak dapat didustakan”. (QS Hud ayat 65) 

Nabi Sholeh marah. Kemudian mengatakan kepada mereka yang telah membunuh unta tersebut beserta pengikutnya untuk siap-siap menghadapi azab.

Lalu apa yang mereka lakukan?

Berdasarkan penjelasan Imam al-Qurthubi dalam tafsirnya. Sebanyak 12 ribu kabilah Kaum Tsamud yang masing-masing di dalamnya ada 12 ribu pasukan berkumpul. Jumlah mereka diperkirakan mencapai 144 juta. Semuanya membawa segala perangkat perang, seperti tombak, pedang, panah, dan lainnya. Mereka disiagakan untuk menghadapi pasukan Allah. Dengan jumlah sebanyak itu, mereka yakin akan mampu menghadapi segala apa yang akan datang.

Bagaimana Allah mengazab mereka?

فَلَمَّا جَآءَ أَمْرُنَا نَجَّيْنَا صَٰلِحًا وَٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ مَعَهُۥ بِرَحْمَةٍ مِّنَّا وَمِنْ خِزْىِ يَوْمِئِذٍ ۗ إِنَّ رَبَّكَ هُوَ ٱلْقَوِىُّ ٱلْعَزِيزُ

fa lammā jā`a amrunā najjainā ṣāliḥaw wallażīna āmanụ ma’ahụ biraḥmatim minnā wa min khizyi yaumi`iż, inna rabbaka huwal-qawiyyul-‘azīz

Maka tatkala datang azab Kami, Kami selamatkan Shaleh beserta orang-orang yang beriman bersama dia dengan rahmat dari Kami dan dari kehinaan di hari itu. Sesungguhnya Tuhanmu Dia-Lah yang Maha Kuat lagi Maha Perkasa. (QS Hud ayat 66)

Lihat halaman berikutnya >>>

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement