Selasa 10 Sep 2024 17:18 WIB

Ini Kelebihan Susu Ikan Dibandingkan Susu Sapi, Baik untuk Atasi Stunting

Saat ini, produksi susu ikan belum bisa memenuhi kebutuhan secara nasional

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Peluncuran susu ikan oleh Menteri Koperasi, Teten Masduki dan Bupati Indramayu, Nina Agustina, di Pabrik HPI Plant Kecamatan Kandanghaur, Selasa (15/8/2023). Kabupaten Indramayu menjadi daerah pertama di Indonesia yang memproduksi susu ikan.
Foto: Dok Diskominfo Kabupaten Indrama
Peluncuran susu ikan oleh Menteri Koperasi, Teten Masduki dan Bupati Indramayu, Nina Agustina, di Pabrik HPI Plant Kecamatan Kandanghaur, Selasa (15/8/2023). Kabupaten Indramayu menjadi daerah pertama di Indonesia yang memproduksi susu ikan.

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Susu ikan saat ini sedang viral karena dikaitkan dengan program Susu Gratis yang dipromosikan presiden dan wakil presiden terpilih, Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka. Banyak yang merasa penasaran karena susu yang selama ini dikenal luas masyarakat adalah susu sapi.

Susu ikan diluncurkan dalam kegiatan “Merdeka Protein” oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Menkop UKM), Teten Masduki, di Pabrik HPI Plant Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Selasa (15/8/2023).

Baca Juga

Peluncuran susu ikan itu merupakan hasil kerja sama Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan Kementerian Koperasi UKM (Kemenkop UKM). Susu ikan diluncurkan sebagai aksi nyata mendorong hilirisasi produk perikanan. 

Produk inovasi tersebut berbahan baku ikan yang kemudian diproses dengan teknologi modern hingga menghasilkan Hidrolisat Protein Ikan (HPI) sebagai bahan baku susu ikan.