Rabu 11 Sep 2024 17:29 WIB

MTQ Nasional ke-30 Beri Dampak Positif Bagi Ekonomi Masyarakat Kaltim

MTQ Nasional juga menjadi ajang memamerkan produk unggulannya.

Rep: Muhyiddin/ Red: Ani Nursalikah
Sejumlah penari membawakan tari kolosal Kesah Cahaya saat pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-30 Tahun 2024 di Stadion Gelora Kadrie Oening, Samarinda, Kalimantan Timur, Ahad (8/9/2024). MTQ Nasional ke-30 yang bertema Mewujudkan Masyarakat Cinta Al-Quran untuk Bangsa yang Bermartabat di Bumi Nusantara itu diikuti 1.998 peserta terdiri dari 1.567 peserta inti dan 431 cadangan dari 35 provinsi yang akan mengikuti delapan cabang perlombaan.
Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Sejumlah penari membawakan tari kolosal Kesah Cahaya saat pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-30 Tahun 2024 di Stadion Gelora Kadrie Oening, Samarinda, Kalimantan Timur, Ahad (8/9/2024). MTQ Nasional ke-30 yang bertema Mewujudkan Masyarakat Cinta Al-Quran untuk Bangsa yang Bermartabat di Bumi Nusantara itu diikuti 1.998 peserta terdiri dari 1.567 peserta inti dan 431 cadangan dari 35 provinsi yang akan mengikuti delapan cabang perlombaan.

REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) yang digelar di GOR Kadrie Oening Kota Samarinda tidak hanya menjadi ajang perlombaan tilawatil Quran, tapi juga mampu menggerakkan ekonomi kreatif masyarakat Kalimantan Timur (Kaltim).

Direktur Penerangan Agama Islam Kementerian Agama (Kemenag) Ahmad Zayadi mengatakan penyelenggaraan MTQ Nasional ini telah memberikan dampak positif yang luas, termasuk pada sektor UMKM, kuliner, dan produk kreatif lainnya.

Baca Juga

Karena itu, menurut dia, ajang sebesar MTQ tidak hanya memberi dampak spiritual, tetapi juga membantu masyarakat tuan rumah memperoleh manfaat ekonomi yang berkelanjutan.

"MTQ Nasional ini menunjukkan bahwa acara keagamaan bisa menjadi kekuatan untuk membangkitkan ekonomi baru bagi masyarakat lokal," ujar Ketua Panitia Pelaksana MTQ Nasional ke-30 ini dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Rabu (11/92024).