Rabu 25 May 2011 10:22 WIB
Nazaruddin

Choel: Tuduhan Nazaruddin tak Berdasar

Rep: Esthi Maharani / Red: Djibril Muhammad
Muhammad Nazaruddin (tengah)
Muhammad Nazaruddin (tengah)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Tuduhan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat (PD), M Nazaruddin atas keterlibatan Choel Malarangeng dibantah keras oleh pihak yang bersangkutan. Dalam rilis yang diterima wartawan, Choel menegaskan tuduhan itu sama sekali tidak benar. "Tuduhan itu tidak memiliki landasan bukti apapun," katanya, Rabu (25/5).

Menurutnya, setelah dicermati, pernyataan Nazaruddin sekadar tuduhan kosong yang tidak dilandaskan pada fakta hukum apapun. Pernyataan yang dilontarkannya sehari setelah pencopotan Nazaruddin dari Bendum PD dinilainya merupakan bentuk kepanikannya dalam menghadapi sejumlah kasus yang sedang menimpanya.

"Tapi, hendaknya kasus-kasus tersebut dihadapi yang bersangkutan dengan arif dengan senantiasa mengedepankan fakta-fakta hukum, jangan malah secara membabi buta melemparkan tuduhan tanpa dasar," katanya.

Atas ini pula, ia meminta agar Nazaruddin untuk tidak main tuduh asal-asalan dengan basis cuma "katanya". Ia mengibaratkan, tindakannya ibarat orang panik yang lalu mencoba memukul bulan dan bintang di langit.

Meskipun pihaknya mengaku ingin membantu Andi Malarangeng sebagai kakaknya, Namun keluarga tidak pernah mencari keuntungan dari jabatannya sebagai menpora. "Kami sekeluarga ingin dia sukses dan berbakti buat negara sepenuhnya," katanya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement