REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Mabes Polri, Selasa (17/10), kembali mengunjungi kantor KPK, Jakarta. Mereka membicarakan penanganan kasus simulator SIM 2011 di Korlantas Polri.
"Dari Direktorat Tipikor (Tindak Pidana Korupsi) saja, 6-7 orang," ujar Kasubdit V Direktorat Tipikor Bareskrim Polri, Kombes Erwanto Kurniadi, usai mengadakan pertemuan di KPK, Selasa (17/10).
Menurut Erwanto, pihaknya tadi ditemui Deputi bagian penindakan KPK. Erwanto mengaku telah diskusi dan berkoordinasi terhadap 'tim kecil' dari KPK. Erwanto juga mengatakan berkas perkara para tersangka simulator SIM akan segera dilimpahkan.
Saat ditanya hasil gelar perkara dengan KPK hari ini, Erwanto enggan membeberkan. Dia justru melimpahkannya kepada KPK atau Kepala Biro Penerangan Umum Mabes Polri, Brigjen Pol Boy Rafli Amar.
Namun, Erwanto memastikan hasil gelar perkara hari ini telah memiliki kesimpulan terkait penanganan kasus simulator SIM tersebut.
Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas mengatakan, kedatangan tim Polri hari ini membuktikan keseriusan Polri merealisasikan instruksi yang diberikan oleh Presiden RI.