Rabu 22 Jun 2016 18:41 WIB

Pembayaran Klaim Asuransi Garuda Kini Bisa Lewat BRI

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Dwi Murdaningsih
Nasabah melakukan tansaksi menggunakan mesin ATM Bank BRI di Jakarta, Senin (13/6). (Republika/Agung Supriyanto)
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Nasabah melakukan tansaksi menggunakan mesin ATM Bank BRI di Jakarta, Senin (13/6). (Republika/Agung Supriyanto)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Garuda Indonesia Tbk dan Citilink menggandeng Askrindo dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) untuk mengembangkan sistem layanan pembayaran klaim asuransi customer penerbangan pesawat Garuda Indonesia dan Citilink.

Melalui kerjasama tersebut, Askrindo akan bertindak sebagai pihak asuransi yang akan menggaransi pembayaran kompensasi kepada penumpang apabila terjadi keterlambatan atau kerugian lain terkait penerbangan Garuda Indonesia dan Citilink.

Sedangkan Bank BRI akan menyediakan jasa pembayarannya melalui Unit Kerja Operasional (UKO) nya yang tersebar di seluruh tanah air.

"Kerjasama strategis ini dapat meningkatkan kemudahan pembayaran klaim penumpang pesawat dimanapun penumpang berada, dengan memanfaatkan banyaknya UKO BRI," kata Direktur Keuangan Garuda Indonesia, Helmi Imam Satriyono.

Direktur Keuangan Citilink Mega Satria menambahkan, dengan adanya kerjasama ini, maskapai sudah tidak perlu lagi menyiapkan uang cash di setiap kantornya yang berada di bandara-bandara.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama Askrindo Antonius Chandra S.N. mengatakan, Garuda Indonesia dan Citilink dapat menjadikan Askrindo sebagai mitra kerja yang handal dan terpercaya dalam hal coverage asuransi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement