REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --Partai Demokrat hingga kini masih belum memutuskan akan mendukung siapa dalam putaran kedua Pilkada DKI Jakarta. Demokrat masih menunggu hasil resmi dari KPU DKI.
"Kita belum putuskan, masih lama. KPUD saja belum keluar hasilnya. Di samping itu, lebih bagus kita tunggu dulu," kata Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan, saat dihubungi, Kamis (23/2).
Syarief juga menyatakan bahwa belum ada pembahasan soal dukungan di Pilkada DKI. Mereka saat ini baru mempelajari hasil Pilkada serentak secara keseluruhan.
"Jangan kira-kira, yang kaya begini enggak bisa kira -kira. Tunggulah, sabar aja. Pasti kita putuskan dalam waktu singkat," ucap dia.
Sebelumnya, Partai Amanat Nasional (PAN), hampir dipastikan mendukung pasangan nomor urut 3 Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Langkah serupa juga diambil DPD DKI PPP yang mengumumkan dukungannya untuk pasangan Anies -Sandi juga.