REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Warga berkumpul di Balai Kota yang terletak di Jalan Medan Merdeka Selatan Jakarta Pusat untuk memberikan kejutan pada Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat. Tepat pada Kamis, 6 Juli 2017 ini merupakan hari ulang tahun Djarot.
Warga sudah datang sejak pukul 07.00 WIB. Kue-kue ulang tahun berjajar rapi di pendopo Balai Kota.
Selain itu, warga juga membawa kartu ucapan, tumpeng, dan aneka kue basah untuk mantan Wali Kota Blitar ini. Di halaman Balai Kota terdapat pula karangan bunga dengan ucapan selamat ulang tahun untuk Djarot.
Warga langsung menyanyikan lagu selamat ulang tahun dan berebut menyalami Djarot begitu gubernur DKI Jakarta ini tiba. Djarot tiba sekitar pukul 08.19 WIB dengan menggunakan batik warna hitam-merah.
Djarot juga mengambil kartu ucapan yang diberikan warga padanya. Usai memotong kue ulang tahunnya, Djarot mengatakan ini merupakan suatu kejutan yang tidak ia sangka.
"Seluruh teman-teman, rekan-rekan, para sahabat-sahabat, para guru, sungguh ini satu kejutan dan saya tidak menyangka karena tadi di rumah juga mengadakan acara serupa. Dan saya tidak menyangka juga hari ini 55 tahun," kata Djarot dalam sambutannya di Balai Kota, Kamis (6/7).
Ia kemudian merasa senang karena para pemimpin yang memimpin Jakarta memiliki ulang tahun yang berdekatan. Seperti Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang berulang tahun pada 21 Juni, Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), dan dirinya yang brulang tahun pada 6 Juli.
Dalam lima tahun ini , sambung Djarot, Jokowi meletakkan dasar-dasar pembangunan di Jakarta sewaktu masih menjadi Gubernur DKI Jakarta. Pembangunan di Jakarta ini kemudian diselesaikan dengan sangat baik oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
"Dan kemudian saya diberikan kesempatan 6 bulan untuk memberikan sentuhan terakhir. Dan semuanya ini adalah untuk warga tanpa terkecuali, tanpa ada diskriminasi," ujarnya.
Selain itu, ia merasa sangat bangga dan terhormat bisa berdiri bersama-sama warga. Djarot berpesan agar warga tetap semangat dan jangan lelah untuk mencintai Indonesia. Semakin kuat kita berjalan dan berjuang di jalan ideologi pancasila, sambung Djarot, semakin kuat ikatan warga dan pemimpin sebagai saudara sebangsa dan se-Tanah Air.
"Mari kita ciptakan perdamaian, ketenteraman, keamanan kita pelihara. Jakarta adalah milik kita semua. Terima kasih teman-teman. Semoga kalian juga tetep sehat, semangat, bahagia, dan sukses selalu," katanya.
Seorang warga Cengkareng Jakarta Barat, Sandra (41 tahun) menyampaikan pesan khusus untuk Djarot. Ia datang ke Balai Kota pada pukul 08.00 WIB. "Semoga panjang umur,sukses selalu," kata Sandra.