REPUBLIKA.CO.ID, UNGARAN -- Jajaran Polres Semarang, Jawa Tengah, punya cara tersendiri untuk mendorong kekompakan antar satuan dalam menghadapi tugas kamtibmas yang semakin meningkat. Terlebih menjelang masuk tahun politik 2019 nanti.
Guna mendorong keakraban dan kebersamaan satuan, Polres Semarang menggelar acara Lomba Memancing Piala Kapolres Semarang, yang diikuti oleh jajaran anggota Polres Semarang, Sabtu (8/9).
Lomba memancing yang digelar di Kolam Pemancingan Babadan ini diikuti tak kurang 70 orang anggota, yang mewakili berbagai satuan di lingkungan Polres Semarang.
Selain memperebutkan sejumlah hadiah, lomba memancing kali ini juga memperebutkan bonus menarik bagi peserta yang mampu memancing ikan yang bertanda (pita) khusus.
“Hadiah dan bonus hanya merupakan bentuk apresiasi, tetapi esensinya adalah menumbuhkan kekompakan antar anggota dan antar satuan di lingkungan Polres Semarang,” ujarnya.
Menurut Kapolres Semarang, AKBP Agus Nugroho, kegiatan refreshing semacam ini juga diperlukan agar anggotanya bisa sejenak menikmati suasana yang menghibur di sela aktivitas sebagai aparat pengawal kamtibmas.
Apalagi, dalam waktu dekat jajaran Polres Semarang sudah harus melaksanakan berbagai tugas pengamanan hingga menghadapi pelaksanaan Pemilu 2019 di wilayah Kabupaten Semarang.
Apalagi tantangan kamtibmas di tengah masyarakat juga kian beragam. Sehingga anggota Polres Semarang senantiaisa dituntut untuk siap, kapan pun mereka dibutuhkan.
Oleh karena itu, dengan adanya kegiatan penyegaran seperti ini, anggota Polres Semarang bisa semakin solid dan tetap bersemangat saat kembali ke rutinitas untuk menunaikan tugas dan kewajiban mereka.
“Karena acara lomba memancing semacam ini, bagi anggota kami juga cukup menghibur,” katanya, di damping Wakapolres Semarang, Kompol Cahyo Widyatmoko.
Karena, masih jelas kapolres, mulai dari unsur pimpinan hingga anggota di jajaran Polres Semarang semuanya bisa membaur menjadi satu untuk mengikuti lomba memancing kali ini.
“Cukup menghibur, menang maupun tidak semuanya bisa menikmati kegiatan di luar rutinitas sebagai aparat yang bertanggungjawab dalam tugas-tugas kamtibmas,” ujar dia.