Ahad 20 Oct 2019 05:50 WIB

Victoria: David Beckham Suami dan Ayah yang Luar Biasa

Beckham juga merupakan sosok pekerja keras dan tidak mengenal lelah.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Israr Itah
David dan Victoria Beckham
Foto: EPA
David dan Victoria Beckham

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Victoria dan David Beckham merayakan ulang tahun pernikahan ke-20 setelah menikah pada 1999 lalu. Dalam sebuah acara televisi The Show, Victoria mengungkapkan bahwa Beckham merupakan suami sekaligus ayah yang luar biasa.

“Kamu tahu dia sangat tampan. Tetapi David adalah suami yang paling luar biasa juga seorang ayah yang menginspirasi bagi kami semua,” kata Victoria saat diwawancarai Joy Behar, seperti dilansir Grazia, Kamis (19/10).

Baca Juga

Selain itu, menurut Victoria, Beckham juga merupakan sosok pekerja keras dan tidak mengenal lelah. Karenanya dia mengaku beruntung bisa memiliki jodoh seperti Beckham.

“Dia juga pekerja keras. Aku beruntung memilikinya sebagai jodohku," jelas Victoria.

Kendati demikian ia tidak menampik bahwa sebagai sepasang suami-isteri, keduanya pernah mengalami beberapa masalah. Namun menurut Victoria, semua masalah yang terjadi merupakan hal biasa dalam kehidupan rumah tangga.

Victoria dan Beckham telah dikaruniai empat orang anak yaitu Brooklyn (20 tahun), Romeo (17 tahun), Cruz (14 tahun) dan Harper yang berusia delapan tahun.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement