Sabtu 30 May 2020 18:58 WIB

Ahmad Dhani Mengaku Berada di Titik Jenuh

Ahmad Dhani Mengaku Berada di Titik Jenuh

Rep: Ariful Hakim (cek n ricek)/ Red: Ariful Hakim (cek n ricek)
Ahmad Dhani Mengaku Berada di Titik Jenuh
Ahmad Dhani Mengaku Berada di Titik Jenuh

 Musisi Ahmad Dhani disinggung oleh Helmy Yahya soal dirinya yang tak lagi produktif dalam berkarya seperti dulu. Helmy Yahya penasaran dengan alasan Dhani yang kini sudah tak serajin dulu bermusik. Pertanyaan ini Helmy lontarkan dalam diskusi di vlog berjudul “Ahmad Dhani Menolak Dibilang Sekarang Lebih Bijak? Lho???'c di channel YouTube Helmy Yahya Bicara.

Helmy juga bertanya apakah Dhani tak produktif lagi karena konsentrasi yang mulai terpecah ke ranah politik. Dhani lalu menyanggahnya, ia merasa produktivitasnya menurun karena saat ini sedang berada di titik jenuh.

“Ya mungkin ada namanya titik jenuh, kalau dulu kan (bermusik) untuk menunjukkan eksistensi, walaupun (lagu) ‘Kangen’ musiknya kacangan tapi kan untuk eksistensi," ucap Dhani mengutip Kompas.com, Jumat (29/5/2020). 

Baca juga: Ini Alasan Dhani Ogah Ngeladeni Jerinx

"Nah kami mau tunjukin bisa bikin musik bagus, lalu kami bikin ‘Kirana’, aransemennya gini, sampai ‘Roman Picisan’ gini,” lanjutnya.

Dhani berujar, ia saat ini tak tahu harus melakukan apalagi ketika hampir semua hal dalam musik telah ia capai. “Setelah itu mau pamerin apalagi. Karena zaman saya dulu, bikin lagu untuk pembuktian, sekarang enggak ada,” ujar Dhani.

Helmy Yahya lalu menyinggung soal manajemen artis yang dibentuk Ahmad Dhani, yakni Republik Cinta. Helmy mempertanyakan Dhani tak terus mengembangkan manajemen tersebut yang sempat populer dengan beberapa artis asuhannya, seperti The Virgin, Mahadewi, dan lainnya.

“Ya bingung mau ngapain lagi, aku sih penginnya musik di luar itu semua, misalnya aku dapat rezeki beberapa M (miliar), 1 M aja, aku pengin bikin musik orkestrasi, lebih kayak gitu, dengan lagu-lagu hits-nya Ahmad Dhani,” ucapnya. 

“Nah, kalau sekarang penginnya yang avant garde-lah istilahnya. Tapi kalau hobi nyanyi sih masih sampai sekarang,” tambahnya.

BACA JUGA: Cek POLITIK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini

Editor: Ariful Hakim

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement