Sabtu 06 Feb 2021 18:57 WIB

Kasus Positif Covid-19 Tambah 12.156, Kasus Aktif 176.433 

Dalam kurun waktu yang sama, kasus aktif Covid-19 turun 239.

Rep: Mimi Kartika / Red: Ratna Puspita
Ilustrasi Covid-19
Foto: Pixabay
Ilustrasi Covid-19

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 menyampaikan data situasi Covid-19 di Indonesia per Sabtu (6/2). Per 24 jam, kasus positif Covid-19 bertambah sebanyak 12.156 sehingga akumulasi kasus positif Covid-19 menjadi 1.147.010 sejak pengumuman kasus perdana pada 2 Maret 2020. 

Sementara itu, dalam kurun waktu yang sama, kasus aktif Covid-19 turun 239 sehingga total kasus aktif menjadi 176.433. Kasus aktif adalah pasien yang dinyatakan positif Covid-19 dan sedang menjalani perawatan. 

Baca Juga

Di sisi lain, ada 74.401 orang suspek terkait Covid-19. Suspek merupakan istilah pengganti untuk pasien dalam pengawasan (PDP), jika mengalami infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) dan pada 14 hari terakhir sebelum timbul gejala. 

Di samping itu, kasus sembuh meningkat dari hari sebelumnya sebanyak 12.204, sehingga total kasus sembuh di Indonesia menjadi 939.184. Namun, kasus meninggal juga bertambah per 24 jam ini sebanyak 191, sehingga total kasus meninggal menjadi 31.393 orang. 

Berdasarkan uji laboratorium, possitive rate atau hasil positif kumulatif per jumlah orang yang diperiksa kumulatif sebesar 17,9 persen. Di Indonesia, jumlah orang yang telah diperiksa Covid-19 sebanyak 6.414.683 orang. Dari jumlah itu, 1.147.010 orang dikonfirmasi positif Covid-19. 

Per 6 Februari 2021, Jawa Barat menjadi provinsi penyumbang penambahan kasus harian Covid-19, sebanyak 3.971 kasus. Dengan kasus sembuh 3.117 dan empat orang meninggal dunia. 

Disusul DKI Jakarta yang menyumbang kasus positif Covid-19 sebanyak 2.379. Dengan kasus sembuh paling tinggi sebanyak 4.434 orang dan 44 orang dinyatakan meninggal dunia. 

Jawa Tengah berada di urutan ketiga yang pertambahan kasus Covid-19 dalam sehari sebanyak 1.601. Dengan kasus sembuh sebanyak 116 orang dan sembilan orang meninggal dunia. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement