Rabu 17 Apr 2024 18:54 WIB

Jenis-Jenis Rempah yang Berkhasiat untuk Kesehatan Otak

Bukan cuma melezatkan masakan, rempah-rempah juga bermanfaat untuk kesehatan.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Rempah-rempah (ilustrasi). Salah satu manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dari rempah-rempah adalah manfaat untuk menekan risiko penyakit Alzheimer dan membantu menunjang kesehatan otak.
Foto: www.freepik.com
Rempah-rempah (ilustrasi). Salah satu manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dari rempah-rempah adalah manfaat untuk menekan risiko penyakit Alzheimer dan membantu menunjang kesehatan otak.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rempah-rempah dikenal dengan aroma dan cita rasanya yang mampu meningkatkan cita rasa masakan. Selain itu, rempah-rempah juga menyimpan sejumlah manfaat bagi kesehatan.

Salah satu manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dari rempah-rempah adalah manfaat untuk menekan risiko penyakit Alzheimer dan membantu menunjang kesehatan otak. Berikut ini adalah empat jenis rempah-rempah yang bisa memberikan manfaat tersebut, seperti dilansir Express pada Selasa (16/4/2024).

Baca Juga

Jahe

photo
Jahe (ilustrasi) - (Pixabay)

Jahe dikenal sebagai rempah-rempah yang dapat memberikan manfaat bagi kesehatan pencernaan. Namun, selain dapat menunjang kesehatan pencernaan, jahe juga memiliki efek yang signifikan untuk memelihara kesehatan otak.

Manfaat ini berasal dari besarnya kandungan fitokimia di dalam jahe. Fitokimia-fitokimia pada jahe diketahui mampu berperan sebagai perisai untuk menghalau stres oksidatif.

Seperti diketahui, stres oksidatif dapat mempercepat proses penuaan. Tak hanya itu, stres oksidatif juga diyakini menjadi kontributor besar dari penyakit Alzheimer.

Kunyit

photo
Kunyit (ilustrasi). Kunyit masih menjadi suplemen kesehatan yang populer. Banyak ulasan mengenai manfaat bumbu masak ini untuk berbagai hal, mulai dari fungsi otak hingga mengurangi rasa sakit dan pembengkakan. - (www.freepik.com)

Kunyit dikenal dengan komponen utamanya, yaitu kurkumin. Senyawa kimia ini memiliki sifat neuroprotektif yang dapat menjaga ketajaman otak. Selain itu, asam kunyit diyakini dapat membantu meningkatkan daya fungsi memori, menurunkan brain fog, serta mendorong kognisi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement