Rabu 18 Jan 2017 15:01 WIB

Beruang Madu Kebun Binatang Bandung Kurus dan Berebut Makanan

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Andi Nur Aminah
beruang madu di Kebun Binatang Bandung, terlihat kurus.
Foto: Arie Lukihardianti
beruang madu di Kebun Binatang Bandung, terlihat kurus.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kondisi beruang madu di Kebun Binatang Bandung, memprihatinkan. Badan mereka kurus seperti tak terurus. Bahkan, mereka berebut makanan saat pengunjung melemparkan beberapa roti ke arah binatang yang kandangnya tak terlalu jauh dari pintu masuk.

Berdasarkan pantauan Republika.co.id, di dalam kandang beruang tersebut memang tak terlihat ada makanan. Hanya kotoran yang berserakan dan air minum yang juga kotor. Bahkan, salah satu beruang kondisinya sangat memprihatankan. Badannya terlihat kurus. Saat berdiri ruas tulang rusuknya terlihat menonjol.

Menurut Salah Satu Pengunjung Kebun Binatang, Yulisa (38 tahun), ia sempat beberapa kali mendengar kondisi binatang di Kebun Binatang Bandung ada yang memprihatinkan. Namun, saat berjalan-jalan di sekitar kebun binatang, ia melihat mulai ada pembenahan. "Kandang-kandang pun sudah mulai banyak yang diperbaiki," katanya.

Namun, Yulisa mengatakan ia cukup prihatin dengan kandang beruang madu. Karena, ada beberapa beruang madu yang terlihat kurus. Saat ada pengunjung yang memberi makanan, beruang tersebut terlihat berebut. "Ya, kasihan saja lihat beruang madu berebut makanan. Setiap ada pengunjung, beruangnya berdiri kayak minta makanan," katanya.

Perlu diketahui, sebelumnya sempat beredar beberapa video terkait kondisi beruang madu yang diunggah oleh LSM pemerhati hewan Scorpion di dunia maya. Namun, yang paling memprihatikan adalah video yang memperlihatkan beruang madu saat memakan kotorannya sendiri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement