Kamis 28 Jul 2011 14:56 WIB

Solusi Tayangan Horor, Kekerasan dan Seks Selama Ramadhan : Matikan Televisi Saja!

Rep: Agung Sasongko/ Red: Siwi Tri Puji B
Menonton televisi, ilustrasi
Foto: StockPhoto
Menonton televisi, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Tak ingin terganggu tayangan horor, kekerasan, dan seks selama bulan Ramadhan? "Caranya sederhana, matikan televisi atau pindah channel lain," papar Ketua MUI Bidang Komunikasi Sinansari Encip, saat berdialog bersama Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) dan Kementerian Komunikasi dan Informatika, di gedung MUI Pusat, Jakarta, Kamis (27/7).

Dikatakan Encip, teknologi TV membuat proses komunikasi menjadi massifikasi, massal yang luar biasa. Kondisi itu membuat kebanyakan pemirsanya adalah massa pasif. Mereka ini tidak bisa berinteraksi secara intens dengan media. "Karena itu, khalayak harus pandai-pandai menyaring tontonannya," kata dia.

Ketua KPI Pusat, Dadang Rahmat Hidayat mengatakan tayangan yang baik seharusnya tidak perlu menunggu momentum ramadhan. Karena itu, KPI melihat pentingnya komitmen dari lembaga penyiaran atas produk yang dihasilkan. Tanpa perlu memperdebatkan hal-hal normatif.

"Kita punya LSF, sensor yang utama berasal dari lembaga penyiaran publik itu sendiri," kata dia.

Dikatakan Dadang, sebagian program televisi yang banyak dipersoalkan adalah program non faktual, terutama menyangkut masalah kekerasan."Kekerasan masih menjadi perhatian utama KPI karena intensitasnya masih tinggi," kata dia.

Yang aneh, kata Dadang, masalah seks tidak lagi terlalu banyak dikritisi masyarakat. Dari fakta itu, KPI memiliki dua pertimbangan yakni lembaga penyiaran telah mematuhi atauran atau masyarakat sudah terbiasa dengan tayangan seks. " Ya , kami juga bingung," kata dia.

Terkait, tayangan Ramadhan, pihaknya telah mengirimkan surat pemberitahuan kepada seluruh lembaga penyiaran. Intinya, kata Dadang, seperti tahun sebelumnya dimana KPI akan memantau program siaran ramadhan dan segera menganalisasi berdasarkan pantauan. "Kami masih melihat beragam pelanggaran, terutama saat sahur, dengan banyolan-banyolan berlebihan," tambahnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement