Rabu 21 Oct 2015 12:21 WIB

Ruang Kerja Dewie Yasin Limpo Disegel KPK

ruang kerja Dewie Yasin Limpo disegel KPK
ruang kerja Dewie Yasin Limpo disegel KPK

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi menangkap anggota DPR RI dari Fraksi Partai Hanura, Dewie Yasin Limpo di Bandara Soekarno Hatta (Soetta), pada Selasa (20/10) kemarin, sekitar pukul 18.45 WIB.

Pascaterjerat dalam operasi tangkap tangan (OTT), adik dari Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo itu saat ini masih menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Sementara ruang kerja Dewie Yasin Limpo di DPR saat ini telah disegel oleh KPK, serta dijaga ketat oleh petugas. Seperti diketahui, Dewie ditangkap KPK dalam operasi tangkap tangan (OTT) di Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Selasa (20/10) pukul pukul 18.45 WIB. Ia ditangkap bersama 6 orang lainnya.

Informasi yang dihimpun, dalam OTT tersebut tim dari KPK menyita uang senilai Rp 1,5 miliar dalam pecahan dolar Amerika Serikat dan rupiah. Uang itu diduga suap terkait ijon proyek infrastruktur di wilayah Indonesia bagian timur.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement