Rabu 04 Oct 2017 13:59 WIB

Fraksi Golkar Tegaskan Dukung Perppu Ormas

Rep: Singgih Wiryono/ Red: Andri Saubani
Politisi Golkar - Ace Hasan Sadzily
Foto: Republika/ Wihdan
Politisi Golkar - Ace Hasan Sadzily

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Komisi II Fraksi Golkar, Ace Hasan Syadzily menegaskan, sikap Partai Golkar dalam Perppu Ormas Nomor 2 tahun 2017. Ace menjelaskan, standing point Fraksi Partai Golkar sudah jelas mendukung terhadap keberadaan Perppu Ormas.

"Hal ini dilihat oleh Partai Golkar, karena kita ingin bahwa di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, kita harus kokoh dalam dasar bernegara, konteksnya kita ingin melindungi pancasila sebagai dasar negara kita," ujar dia saat ditemui di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (4/10).

Adanya Perppu Ormas tersebut, kata dia, diharapkan menjadi payung hukum bagi pemerintah untuk menghadapi berbagai kemungkinan yang buruk yang dilakukan ormas-ormas tertentu. Kemungkinan tersebut, kata dia, bisa terjadi baik sentimen-sentimen paham lainnya yang bertentangan dengan Pancasila. "Misalnya komunisme, separatisme, itu tidak boleh ada merongrong Pancasila atau NKRI," jelas dia.

Dasar tersebut, kata dia, maka Fraksi Partai Golkar dalam konteks Perppu Ormas mendukung apa yang menjadi peraturan pemerintah pengganti undang-undang tersebut. "Tapi, tentu ini semua kita harus mendengarkan lebih lanjut dari pemerintah, terkait dengan apa yang menjadi argumen landasan serta alasan-alasan kenapa Perppu Ormas ini diterbitkan oleh pemerintah," ujar dia mengakhiri.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement