Senin 25 Jul 2011 21:44 WIB

Komputer Telat Datang, Penerapan E-KTP Terancam Molor

Red: cr01
E-KTP (ilustrasi)
Foto: sjam792.blogspot.com
E-KTP (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Penerapan KTP elektronik (e-KTP) di DKI Jakarta terancam molor karena 707 komputer yang dibutuhkan untuk penerapan itu terlambat datang ke 267 kelurahan diseluruh DKI.

"Memang komputer e-KTP satu pun belum datang dan diserahkan ke kelurahan di lima wilayah DKI. Diharapkan pada Rabu (27/7) seluruh peralatan tersebut akan dikirimkan dari pusat," kata Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta, Purba Hutapea, di Jakarta, Senin (25/7).

Sebelumnya, komputer itu direncanakan untuk diterima seluruh kelurahan di Jakarta pada Senin (25/7) tapi Purba mengatakan ada penundaan pengiriman hingga Rabu (27/7) mendatang. Dengan penundaan itu, Purba memperkirakan akan ada keterlambatan dalam penerapan e-KTP yang akan mulai berlangsung pada 1 Agustus mendatang.

"Kalau sampai minggu ini komputer yang dibutuhkan belum diserahkan ke kelurahan, maka pelaksanaan program e-KTP di ibukota akan mundur dari jadwal yang telah ditetapkan," ujarnya.

Akibatnya, target seluruh warga Jakarta sudah memiliki e-KTP pada akhir Desember 2011 dikhawatirkan juga tidak akan terealisasi. "Saya harap pusat secepatnya mengirimkan peralatan yang dibutuhkan. Karena kami ingin bekerja sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan sehingga dapat mencapai target yang telah kita tentukan bersama," kata Purba.

Provinsi DKI Jakarta bersama 197 Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia akan mengikuti gelombang pertama penerapan e-KTP di mana mulai 1 Agustus hingga 30 November 2011, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI Jakarta akan mendata ulang sebanyak 7.498.272 pemegang kartu tanda penduduk (KTP) di 267 kelurahan di Jakarta.

Setiap pemegang KTP DKI akan dipanggil untuk memverifikasi data diri, foto, dan sidik jari secara bergilir dengan alat e-KTP yang terdiri atas seperangkat komputer, alat pemindai sidik jari, alat pemindai tanda tangan, kamera dan sistem jaringan. Penerapan e-KTP dapat mendata penduduk dengan lebih akurat terlebih dengan penerapan nomor identitas tunggal (single identification number) secara nasional.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement