Senin 03 Jun 2024 18:18 WIB

Mahmoud Ahmadinejad dan Para Pendaftar Capres Iran Lainnya

Mahmoud Ahmadinejad pada Ahad resmi mendaftarkan diri sebagai bakal capres Iran.

Red: Andri Saubani
Mahmoud Ahmadinejad pada Ahad (2/6/2024), resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon presiden Iran.
Foto:

Pada Juni 2009, Ahmadinejad memenangi pilpres dengan kemenangan 64 persen atas lawannya, mantan perdana menteri Mir-Hossein Mousavi, yang dibarengi dengan isu kecurangan pemilu. Pendukung Mousavi yang memprotes hasil pilpres kemudian menjelma menjadi gelombang demonstrasi Gerakan Hijau di saentero Iran.

Aksi protes yang berlangsung selama sepekan mengakibatkan jatuhnya korban jiwa sebanyak 32 jiwa, di mana ribuan demonstran lainnya kemudian ditahan. Pada periode ini, Ahmadinejad mendapat dukungan dari Pemimpin Spiritual Iran Ayatollah Khamenei.

Namun, Khamenei kemudian mengkritisi kepemimpinan Ahmadinejad, setelah sang presiden memecat Menteri Intelijen Gholam Hossein Mohseni Ejeie. Friksi antara keduanya kemudian semakin dalam saat Khamenei menolak memberikan dukungan pada Ahmadinejad pada pilpres 2017.

Meski Khamenei meminta Ahmadinejad tidak ikut pilpres 2017, Ahmadinejad tetap mendaftar, meski lalu pencalonannya tak disetujui oleh Dewan Penjaga. Pada pilpres 2021, Ahmadinejad memutuskan untuk tidak ikut berkontestasi.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement