Rabu 05 Jun 2024 06:17 WIB

Hari Kedua Indonesia Open: Berharap Wakil Merah-Putih tak Tersandung

Anthony Sinisuka Ginting langsung tersingkir pada babak pertama Indonesia Open 2024.

Red: Israr Itah
Anthony Sinisuka Ginting menghadapi Kenta Nishimoto pada babak pertama Indonesia Open 2024. Ginting tersingkir setelah kalah 21-17, 11-21, dan 8-21.
Foto:

Pemain ranking sembilan dunia itu mengaku bermain di bawah tekanan Kenta sepanjang pertandingan. Kendati unggul pada gim pertama, peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu mengendur sehingga tersingkir dalam tempo 60 menit.

“Pada laga ini Kenta bermain dengan sangat baik dengan menguasai pertandingan di gim kedua dan ketiga. Pada dua gim tersebut saya banyak melakukan kesalahan sendiri,” kata Ginting.

Ginting mengakui, kesalahan yang dibuatnya menyebabkan fokus dan pikirannya di lapangan tidak begitu baik. Walaupun unggul rekor pertemuan, permainan terbaik Ginting tidak maksimal.

Tercatat dari 11 perjumpaan Ginting meraih delapan kemenangan. Pada pertemuan terakhir di babak 16 besar All England 2024, Ginting bahkan menang dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-19.

“Pada pertandingan ini saya kurang fokus dari segi permainan. Saya sudah beberapa kali menghadapi Kenta, pada laga ini kendala lebih pada diri saya sendiri,” kata Ginting.

Kekalahan ini menjadi alarm buat Ginting. Sebab, runner up All England 2024 itu sebelumnya langsung tumbang pada babak kedua Singapore Open 2024 setelah menyerah dari Leong Jun Hao. Pebulu tangkis Malaysia ini akan menjadi lawan Jonatan Christie hari ini.

Alasan serupa juga disampaikan Chico Aura Dwi Wardoyo yang terhenti langkahnya pada babak pertama Indonesia Open 2024. Pemain kelahiran 15 Juni 1998 itu menyerah di tangan Kantaphon Wangcharoen dengan skor 16-21, 9-21.

Chico mengaku tidak bisa keluar dari tekanan wakil Thailand ini. Sepanjang laga, Chico mengikuti pola permainan lawan sehingga tidak bisa menampilkan permainan terbaiknya.

“Saya tidak bisa keluar dari tekanan lawan. Lawan sangat bermain menekan di laga ini. Jadi saya kesulitan untuk bisa menghadang permainan cepat dan menekan lawan,” kata Chico.

Kabar baiknya, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti bisa menampilkan penampilan bagus sekaligus mendapatkan hasil positif. Meskipun harus bermain tiga gim, Apri/Fadia berhasil menundukkan wakil Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai 21-17, 16-21, dan 21-14.

Apriyani/Fadia mengaku...

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement