Ahad 29 May 2011 07:07 WIB

Sudan: Misi PBB Akan Berakhir 9 Juli

Sekitar seribu orang tewas di Sudan selatan sejak awal tahun 2011, menurut PBB.
Foto: Reuters
Sekitar seribu orang tewas di Sudan selatan sejak awal tahun 2011, menurut PBB.

REPUBLIKA.CO.ID,KHARTOUM - Pemerintah Sudan utara mengatakan kepada Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) bahwa jangka waktu misi PBB di Sudan akan berakhir pada 9 Juli ketika Sudan selatan diperkirakan akan memisahkan diri. Demikian kata kantor berita pemerintah SUNA pada Sabtu (28/5).

Misi yang dikenal sebagai UNMIS itu bekerja untuk menerapkan perjanjian perdamaian 2005 yang mengakhiri perang saudara puluhan tahun antara Sudan utara dan Sudan selatan. SUNA mengatakan,menteri luar negeri telah mengirim pesan itu kepada Sekjen PBB tentang penghentian resmi misi.
"Menteri Luar Negeri telah menggarisbawahi dalam surat pesannya bahwa sesuai dengan Resolusi Dewan Keamanan PBB No.1978 ... Pemerintah Sudan memutuskan dengan resmi mengakhiri keberadaan UNMIS di negara itu pada 9 Juli 2011" kata SUNA.
Tetapi di perbatasan Abyei yang hingga kini masih disengketakan, suasananya makin memanas dan lebih 150.000 orang melarikan diri dari aksi kekerasan yang melanda wilayah perbatasan tersebut dan daerah-daerah sekitarnya. "Situasinya mencekam, lebih dari 150.000 orang meninggalkan Abyei dan daerah-daerah sekitarnya," kata menteri urusan kemanusiaan, James Kok Ruea.
Pasukan Sudan Utara merebut wilayah perbatasan itu pekan lalu. Suatu tindakan yang dikecam negara-negara internasional yang memperingatkan tindakan itu adalah satu ancaman bagi perdamaian antara utara dan selatan.
Jumlah pengungsi itu jauh lebih besar dari perkiraan PBB sebelumnya. Tetapi ,angka itu didasarkan pada jumlah orang yang benar-benar telah dihitung. Banyak dari mereka mengungsi dengan menghindari jalan-jalan utama dan bersembunyi di semak-semak di sekitarnya karena khawatir diserang pesawat Sudan utara.
Ruea mengatakan tidak jelas berapa jumlah dari 110.000 warga Abyei yang lari ke selatan. Sementara itu, patroli-patroli udara dan darat mencari penduduk yang melarikan diri. Aparat tidak menemukan jejak mereka di Abyei. Hal tersebut mengindikasikan bahwa daerah itu kosong kecuali kehadiran banyak pria-pria bersenjata.

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement