Ahad 28 Feb 2016 13:21 WIB

15 Industri Kreatif Jabar Siap Ramaikan PON XIX

Rep: Arie Lukihardianti / Red: Maman Sudiaman
Logo PON XIX 2016 Jabar
Foto: Republika/ Edi Yusuf
Pidato Gubernur Jabar, Ahmad Heryawan dihadapan para atlet pada Apel Besar Pelatda PON XIX dan Peparnas XV 2016, di Lapangan Pajajaran, Kota Bandung, Jumat (22/1). (Republika/Edi Yusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan menyatakan, sinergi kuat antarelemen masyarakat, termasuk para pengusaha, menjadi kunci keberhasilan dari pelaksanaan PON Ke XIX 2016. Ia berharap, seluruh kalangan pengusaha, mulai dari industri besar  hingga mikro bisa mendukung kesuksesannya.

"Kesuksesan PON XIX 2016 Jabar ditentukan oleh kita semua," katanya.

Aher mengajak semua pelaku usaha industri besar, bersama sama bekerja, agar Jawa Barat maju dan sejahtera.

Dikatakan Aher,  keberadaan Industri Kecil Menengah (IKM) menjadi salah satu tulang punggung di Jabar. IKM juga, menjadi salah satu roda penggerak perekonomian penting yang sepatutnya didukung semua pihak. Tercatat hingga tahun 2014, jumlah IKM di Jawa Barat mencapai angka 201.997 unit usaha.

"Di 2014, penyerapan tenaga kerja di industri besar mencapai 3.980.674 atau meningkat sebesar 3,63 persen dibanding tahun sebelumnya,"katanya.

Eksistensi IKM, kata dia, mampu menyerap tenaga kerja hingga 4.796.242 tenaga kerja. Sementara untuk industri besar di Jabarmencapai 4.505 unit usaha di 204. Jumlah tersebut meningkat 24,93 persen dibanding tahun 2013. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement