Politisi Partai Demokrat, Herman Khaeron bicara tentang revolusi mental.

Anggota DPR Ingatkan Kembali Program Revolusi Mental

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota DPR RI, Herman Khaeron, mengingatkan kembali program revolusi mental dari pemerintahan saat ini. "Pembangunan mental penting, dalam lagu 'Indonesia Raya', mari kita bangun jiwanya dan bangun badannya," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023). Hal itu disampaikan Herman Khaeron menanggapi pidato Presiden Joko Widodo pada Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI...

Bakal Calon Presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan menyampaikan pidato politiknya dihadapan kader Partai Nasdem saat acara Apel Siaga Perubahan Partai Nasdem di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Ahad (16/7/2023). Apel siaga tersebut dilakukan dalam rangka konsolidasi kader sekaligus menguatkan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dalam menghadapi Pilpres 2024 mendatang. Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dan petinggi Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yakni Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu bersama jajarannya.

Nasdem Ingatkan Anies Pilih Cawapres tak Pertimbangkan Parpol, untuk Jegal AHY?

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali mengingatkan bakal calon presiden (capres) Anies Rasyid Baswedan memilih calon wakil presiden berdasarkan kriteria yang sudah ditandatangani dalam piagam deklarasi Koalisi Perubahan untuk Persatuan. Nasdem mengingatkan agar Anies tak memilih cawapres karena pertimbangannya mempunyai partai politik."Kalau kita baca piagam deklarasi Koalisi Perubahan di dalam poin tiga itu sangat jelas...