Ahad 23 Apr 2023 17:14 WIB

Liburan di Kebun Binatang Bandung, Pengunjung Bisa Beri Makan Rusa

Kebun Binatang Bandung melakukan sejumlah pembenahan menyambut libur Lebaran.

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Irfan Fitrat
Pengunjung melihat koleksi satwa di Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoological Garden (Bazoga), Kota Bandung, Jawa Barat.
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Pengunjung melihat koleksi satwa di Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoological Garden (Bazoga), Kota Bandung, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoological Garden (Bazoga) di Kota Bandung, Jawa Barat, berupaya memfasilitasi pengunjung untuk bisa berinteraksi dengan satwa. Salah satunya untuk memberikan makan satwa. Diharapkan hal itu menjadi daya tarik bagi wisatawan pada momen libur Lebaran 2023.

General Manager Bazoga, Peter, mengatakan, pihaknya menyediakan fasilitas bagi pengunjung untuk memberi makan satwa (feeding section). “Kompleks kandang rusa, kijang, dan rusa totol, kita sediakan section untuk feeding, jadi pengunjung bisa punya experience yang baru,” ujar dia kepada Republika, Ahad (23/4/2023).

Menurut Peter, sejumlah pembenahan pun dilakukan di Bazoga untuk menyambut wisatawan. Seperti renovasi kandang elang dengan menghadirkan taman di dalamnya. Pengelola juga mengubah kandang di museum gajah menjadi area food court.

“Mudah-mudahan bisa menambah kenyamanan pengunjung saat berwisata sambil menikmati makanan dan minuman di sana,” ujar Peter.

Mengantisipasi peningkatan jumlah pengunjung, Peter mengatakan, pada Ahad (24/4/2023) ini pengelola membuka Gerbang Ganesa, selain gerbang utama, Gerbang Garuda. Ia mengatakan, Gerbang Ganesa dapat memudahkan akses pengunjung yang menggunakan kendaraan umum dan kendaraan roda dua. 

Sementara Gerbang Garuda bisa dioptimalkan bagi pengunjung yang menggunakan kendaraan roda empat. “Kita mulai buka Gerbang Ganesa sejak hari ini. Kemarin belum dibuka karena kemarin belum terlalu padat ya. Ini akan terus dibuka sampai tanggal 1 Mei,” kata Peter. 

 

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
فَمَنْ اَظْلَمُ مِمَّنِ افْتَرٰى عَلَى اللّٰهِ كَذِبًا اَوْ كَذَّبَ بِاٰيٰتِهٖۗ اُولٰۤىِٕكَ يَنَالُهُمْ نَصِيْبُهُمْ مِّنَ الْكِتٰبِۗ حَتّٰٓى اِذَا جَاۤءَتْهُمْ رُسُلُنَا يَتَوَفَّوْنَهُمْۙ قَالُوْٓا اَيْنَ مَا كُنْتُمْ تَدْعُوْنَ مِنْ دُوْنِ اللّٰهِ ۗقَالُوْا ضَلُّوْا عَنَّا وَشَهِدُوْا عَلٰٓى اَنْفُسِهِمْ اَنَّهُمْ كَانُوْا كٰفِرِيْنَ
Siapakah yang lebih zalim daripada orang yang mengada-adakan kebohongan terhadap Allah atau yang mendustakan ayat-ayat-Nya? Mereka itu akan memperoleh bagian yang telah ditentukan dalam Kitab sampai datang para utusan (malaikat) Kami kepada mereka untuk mencabut nyawanya. Mereka (para malaikat) berkata, “Manakah sembahan yang biasa kamu sembah selain Allah?” Mereka (orang musyrik) menjawab, “Semuanya telah lenyap dari kami.” Dan mereka memberikan kesaksian terhadap diri mereka sendiri bahwa mereka adalah orang-orang kafir.

(QS. Al-A'raf ayat 37)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement