Rabu 10 Jul 2024 14:39 WIB

MAKI Desak Saksi-Saksi Kasus Firli Bahuri Dilindungi LPSK, Hidupnya Bisa Terancam

Boyamin meminta Polda Metro menahan Firli Bahuri secepatnya.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Andri Saubani
Ketua KPK Non Aktif Firli Bahuri usai menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, pada akhir Desember 2023 lalu.
Foto:

Pakar hukum dari Universitas Mulawarman, Herdiansyah Hamzah menduga perkara pemerasan yang menjerat eks Ketua KPK Firli Bahuri sengaja dibuat 'menggantung' oleh polisi. Indikasinya terlihat dari mandegnya kasus tersebut tak kunjung sampai ke meja hijau.

Pernyataan Herdiansyah disampaikan merespons video memperlihatkan Firli Bahuri tengah bermain bulu tangkis bersama Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon atau yang dikenal dengan Minions. Video ini viral di media sosial.

"Bukan berpotensi, tapi sudah mandeg dan digantung. Ini sudah diprediksi sejak awal," kata Herdiansyah saat dikonfirmasi pada Rabu (10/7/2024).

Herdiansyah mengendus bahwa Polda Metro Jaya menggantungkan perkara ini karena ada tawar-menawar dengan kekuasaan. Sebab, Herdiansyah menduga Firli pernah menjadi bagian dari kepolisian sekaligus kekuasaan.

"Ini yang mengkonfirmasi Polda Metro sengaja menggantung kasus Firli ini," ujar Herdiansyah.

Herdiansyah mencurigai ada tarik ulur kepentingan dalam perkara Firli hingga menyebabkan Polda Metro Jaya lambat memprosesnya. Apalagi Firli tak kunjung ditahan sejak berstatus tersangka.

"Padahal potensi melarikan diri, mengulangi perbuatan, dan menghilangkan barang bukti, sangat besar," ucap Herdiansyah.

Eks penyidik KPK, Yudi Purnomo Harahap mendorong supaya Firli Bahuri segera ditahan. Sebab, Firli sudah berstatus tersangka kasus pemerasan sejak tahun lalu tapi tak kunjung ditahan oleh Polda Metro Jaya.

Pernyataan Yudi juga untuk merespons video memperlihatkan Firli Bahuri tengah bermain bulu tangkis bersama Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon atau yang dikenal dengan Minions.

"Saya pikir disinilah Polda Metro Jaya harus segera menuntaskan kasusnya," kata Yudi ketika dikonfirmasi pada Rabu (10/7/2024).

Yudi mengingatkan kejadian viralnya Firli ini bakal berdampak buruk pada semangat penegakan hukum. Sebab Firli seolah mengesankan dapat bebas melakukan apa saja meski berstatus tersangka.

"Karena viralnya Firli Bahuri yang sedang bermain bulutangkis akan menjadi preseden buruk, seolah-olah yang bersangkutan yang selama ini kita tahu tidak pernah muncul ke publik walaupun statusnya tersangka, pernah dipanggil namun kemudian tidak datang," ujar Yudi.

 

Dari tokoh ramai dibicarakan ini, siapa kamu jagokan sebagai calon gubernur DKI Jakarta 2024

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement