Selasa 30 May 2023 12:53 WIB

Mengapa Ketegangan Kosovo-Serbia Terus Berlanjut?

Terjadi bentrokan sengit antara polisi Kosovo dan pasukan penjaga perdamaian NATO

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Esthi Maharani
Ketegangan antara Serbia dan Kosovo kembali berkobar akhir pekan ini. Ketegangan tersebut berlangsung setelah polisi Kosovo menggerebek daerah-daerah yang didominasi orang Serbia di wilayah utara, dan menyita gedung-gedung kotamadya setempat.
Foto:

Apakah apa upaya untuk menyelesaikan sengketa?

Ada upaya internasional untuk menemukan titik temu antara Kosovo dan Serbia. Tetapi, sejauh ini belum ada kesepakatan akhir yang komprehensif. Pejabat Uni Eropa telah memediasi negosiasi yang dirancang untuk menormalkan hubungan antara Serbia dan Kosovo. Banyak kesepakatan telah dicapai selama negosiasi, tetapi jarang diimplementasikan di lapangan.  Beberapa daerah telah melihat hasilnya, seperti memperkenalkan kebebasan bergerak di dalam negeri.

Sebuah ide telah dilontarkan untuk perubahan perbatasan dan pertukaran lahan sebagai jalan ke depan. Tetapi, hal ini ditolak oleh banyak negara Uni Eropa karena khawatir dapat menyebabkan reaksi berantai di daerah campuran etnis lainnya di Balkan dan memicu lebih banyak masalah di wilayah yang mengalami perang berdarah pada 1990-an.

Siapa pemain utamanya?